banner 728x250
Daerah  

Polda Bali Perketat Pemeriksaan Identitas Pemudik di Gilimanuk Pasca Lebaran

banner 120x600
banner 468x60

 

Jembrana – Kepolisian Daerah (Polda) Bali bersama Polres Jembrana memperketat pengawasan dan pemeriksaan terhadap pemudik yang masuk ke Bali melalui Pelabuhan Gilimanuk, Kabupaten Jembrana, setelah perayaan Idul Fitri 1446 Hijriah.

banner 325x300

Langkah ini diambil sebagai upaya preventif untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas) di wilayah Bali. Pemeriksaan dilakukan secara menyeluruh, mulai dari identitas penumpang, kendaraan, hingga barang bawaan mereka.

“Pemeriksaan ini kami fokuskan sebagai bentuk deteksi dini demi menciptakan situasi Bali yang tetap aman dan kondusif,” ujar Kabid Humas Polda Bali, Kombes Pol. Ariasandy, di Denpasar, Senin (7/4).

Polda Bali juga mengerahkan unit anjing pelacak (K9) guna memperkuat pengawasan di lapangan. K9 ditugaskan untuk membantu mendeteksi kemungkinan penyelundupan barang terlarang, seperti narkotika, senjata tajam, atau bahan berbahaya lainnya.

Selain itu, petugas turut melakukan pendataan identitas setiap pendatang secara ketat. Langkah ini penting untuk memastikan bahwa tidak ada warga tanpa identitas atau tujuan yang jelas masuk ke Bali, apalagi pasca Lebaran yang biasanya diikuti oleh peningkatan arus balik masyarakat.

“Pemeriksaan ini bukan semata untuk menindak, tapi mencegah. Kami ingin memastikan semua yang datang ke Bali adalah warga yang tertib secara administratif dan tidak membawa potensi gangguan keamanan,” jelas Ariasandy.

Polda Bali juga mengimbau kepada masyarakat, khususnya pengguna jasa pelabuhan, untuk mematuhi prosedur pemeriksaan dan membawa dokumen identitas lengkap guna memperlancar proses pengecekan di pelabuhan.

Langkah ini sejalan dengan komitmen jajaran kepolisian dan pemerintah daerah untuk menjaga Bali sebagai destinasi wisata dan tempat tinggal yang aman, nyaman, dan tertib bagi seluruh masyarakat.

Dengan pengawasan ketat ini, diharapkan situasi keamanan dan ketertiban di Bali tetap terjaga, sekaligus mencegah masuknya oknum-oknum yang dapat mengganggu stabilitas sosial dan budaya di Pulau Dewata.

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *