Denpasar, Juli 2025 — PLN Icon Plus SBU Regional Bali dan Nusa Tenggara menggelar kegiatan media visit bersama sejumlah perwakilan media lokal dan nasional, sebagai wujud komitmen dalam membangun hubungan yang harmonis, terbuka, dan konstruktif dengan para insan pers.
Kegiatan yang berlangsung hangat ini dibuka dengan sesi perkenalan antara jajaran manajemen PLN Icon Plus dan awak media. Suasana akrab langsung tercipta, mencerminkan semangat kolaboratif yang menjadi fondasi kerja sama ke depan.
Dalam sesi tersebut, para peserta mendapatkan paparan informatif mengenai peran strategis PLN Icon Plus sebagai subholding PT PLN (Persero) di bidang telekomunikasi dan teknologi informasi, termasuk layanan unggulan seperti ICONNET, penguatan infrastruktur digital, hingga kontribusi aktif dalam mendukung transformasi digital nasional, khususnya di wilayah Bali dan Nusa Tenggara.
Acara dilanjutkan dengan sesi tanya jawab yang berlangsung dinamis. Berbagai pertanyaan dari media ditanggapi dengan terbuka dan antusias oleh tim PLN Icon Plus, mulai dari isu layanan, perkembangan jaringan, hingga peran sosial perusahaan di masyarakat. Interaksi ini menunjukkan keseriusan perusahaan dalam menjaga komunikasi yang transparan dan akuntabel.
General Manager PLN Icon Plus SBU Regional Bali dan Nusa Tenggara, Arie Hans, menyampaikan apresiasi dan dukungannya terhadap kegiatan ini. Dalam sambutannya, ia menyampaikan:
“Media adalah mitra penting dalam membangun pemahaman publik dan mendorong kemajuan. Melalui media visit ini, kami ingin mempererat sinergi serta membuka ruang komunikasi yang lebih luas dan berkelanjutan. PLN Icon Plus berkomitmen untuk terus memberikan layanan terbaik dan berinovasi demi kemajuan masyarakat Bali dan Nusa Tenggara. Mari kita jaga energi positif ini untuk bersama-sama membangun negeri.”
Kegiatan media visit ini diharapkan menjadi langkah awal dari kolaborasi yang lebih erat antara PLN Icon Plus dan insan media, demi mendukung pelayanan yang lebih baik kepada masyarakat serta mendukung visi Indonesia terkoneksi secara digital.



















